BAGIKAN

Pandeglang – Salah satu peran Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak terdepan Polri, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pagerbatu bersama Koramil Majasari melaksanakan kegiatan gotong royong.

Kegiatan dengan memperbaiki jalan menimbun jalanan yang rusak di Kampung Jarokasang Kelurahan Pagerbatu Kecamatan Majasari Kabupaten Pandeglang, Minggu (19/07/2020).

Kapolsek Pandeglang Kompol Heri Fitriyono, mengatakan kelurahan Pagerbatu berada di wilkum Polsek Pandeglang, kegiatan gotong royong tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta aparatur desa dan warga sekitar.

“Perbaikan jalan dilakukan secara bersama-sama, karena kondisi jalan yang berlubang dan dapat menyebabkan kecelakaan. Apalagi saat ini hujan sering turun,” katanya.

Dengan adanya perbaikan jalan yang dilakukan bersama TNI – Polri dan warga sekitar, diharapkan dapat membantu kelancaran aktifitas masyarakat dan dapat menghindari adanya kecelakaan akibat jalan berlubang dan tergenang air saat turun hujan.

Baca Juga :   PMII Ciputat Mengecam Keras Aksi Terhadap PB NU

“Kami juga berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan tali silaturahmi dan mengajak warga untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar serta mewujudkan kamtibmas yang kondusif,” pungkasnya. (FN)

TINGGALKAN KOMENTAR