Hebat! Guru SDN 2 Wanasalam ini Mengikuti Pelatihan PPPPK PKn dan IPS...

Hebat! Guru SDN 2 Wanasalam ini Mengikuti Pelatihan PPPPK PKn dan IPS Tingkat Nasional

0
BAGIKAN

Lebak – Salah satu guru Sekolah Dasar Negeri 2 Wanasalam, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten bernama Ripki Permana mengikuti Diklat Pendidikan dan Penguatan Wawasan Kebangsaan di Kota Malang, mulai tanggal 16 sd 21 Juni 2021.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Pendidikan Kewargaan dan Ilmu Pengetahun Sosial (PPPPK PKn dan IPS) ini diikuti oleh peserta secara Nasional, di seluruh Indonesia.

Ripki Permana tergabung di angkatan ke 6 tahun 2021 ini, dan menjadi satu-satunya guru perwakilan sekolah dasar dari provinsi Banten yang lolos ke sana.

“Alhamdulillah, di ajang terbaik ini, salah satu guru di sekolah kami, Bapak Ripki Permana lolos untuk mewakili Banten. Hal ini suatu kebanggaan bagi kami di Provinsi Banten secara umum dan khususnya lingkup SDN 2 Wanasalam di kabupaten Lebak,” ungkap Arta Haerudin selalu kepala sekolah SDN 2 Wanasalam, Selasa (22/06/2021).

Baca Juga :   Dewan Pengupahan Kota Serang Kritisi Kebijakan Walikota Beli Mobil Baru

Lebih lanjut, Arta mengungkapkan ini merupakan prestasi yang sangat menggembirakan bagi kami. Sebab, dari banyaknya guru di tingkat sekolah dasar Alhamdulillah guru di sekolah kami yang diikut sertakan.

Arta juga mengucapkan terima kasih kepada Ripki Permana yang telah mengharumkan nama SDN 2 Wanasalam.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada beliau yang begitu semangat mengikuti tahapan tahapan ini dengan tekun dan disiplin. Prestasi ini juga tidak hanya mengharumkan SD Negeri 2 Wanasalam saja, tetapi juga ikut mengharumkan Kabupaten Lebak dan Banten pada umumnya,” tutupnya.

Sebagaimana diketahui, para peserta yang mendaftar di ajang tersebut sebanyak 2.848 (dua ribu delapan ratus empat puluh delapan) orang dari seluruh provinsi di Indonesia, sedangkan yang memenuhi kriteria dan dipanggil ke Malang hanya 40 (empat puluh) orang. (W)

Baca Juga :   Pemuda Kampung Terahan Rayakan Idulfitri 1443 H dengan Berbagi

TINGGALKAN KOMENTAR

20 − three =